Seru-Seruan Di Taman Air Tirta Gangga

Tirta Gangga! Akhirnya ketemu juga nih tempatnya. Berlokasi di Desa Ababi, Kecamatan Abang Kabupaten Karangasem di timur Pulau Bali dengan memerlukan waktu 2 jam perjalanan jika anda berada di daerah Denpasar. Setelah perjalanan lama itu terbayar dengan lokasi sejuk nan asri yang ada di di tengah areal persawahan.

tirta gangga
Kayanya familiar dengan tempat ini? Ya,biasanya foto kaya gini suka ditemuin di kartu undangan nikah. | Source: www.topindonesiaholidays.com

Tirta Gangga dulunya adalah taman air kerajaan Karangasem, objek ini merupakan salah satu dari sekian objek wisata yang terkenal di Karangasem. Tempat wisata ini ga hanya ramai dikunjungi wisatawan asing, namun wisawatan domestik juga ramai mengunjungi Taman air ini. Suasana alamnya yang asri dan sejuk memperkuat kesan alami yang menjadikannya sebagai tujuan utama tempat wisata di Bali.

Setiap tempat wisata pasti punya namanya sejarah, dan Tirta Gangga ini awalnya adalah sebuah warisan dari Kerajaan Karangasem yang dibangun oleh Raja Karangasem, yaitu Anak Agung Ngurah Anglurah Ketut Karangasem pada tahun 1946. Nama Tirta Gangga berasal dari kata “Tirta” yang berarti air suci dan “Gangga” yang diambil dari nama sungai di India yaitu “Sungai Gangga”. Sayang sekali tahun 1963 akibat letusan Gunung Batur, kompleks Taman Tirta Gangga ini hancur gitu. Tapi tenang, dengan sigap Pemerintah Karangasem segera membangunnya kembali.

tirta gangga
Raja dulu kalo mandi datengnya ke sini. Gedean mana sama kamar mandimu? | Sumber: balisukawanatour.com

Terus apa aja yang ada di sana? tiga yang mengambarkan Tirta Gangga: kebun, kolam, dan patung. Nah di sana, ada mata air mantep di sana, namanya mata air Rejasa. Mata air Rejasa memiliki jumlah air yang sangat besar, jernih, dan menyejukkan. Seger ga tuh? Silakan cobain aja langsung kalau ga percaya. Terdapat tiga tingkatan bangunan di Tirta Gangga, yaitu

  • Bangunan tertinggi terdapat mata air yang berada di bawah pohon beringin.
  • Bangunan level kedua terdapat kolam renang dan pada bangunan yang paling bawah terdapat kolam hias dengan air mancur.

Pastinya saat kalian ke sana, bakalan disuguhkan dengan konsep serba klasik zaman kerjaan gitu. Jadi, siapin kamera dan kendaraan, terus gas deh ke sana!

Yoga Sumantara

Writer & Blogger

Related Posts:

  • All Post
  • Africa
  • America
  • Asia
  • Bali
  • Budaya
  • Europe
  • Opini On
  • Orang
  • Tempat
  • Travel Tips
    •   Back
    • Denpasar
    • Badung
    • Gianyar
    • Tabanan
    • Bangli
    • Klungkung
    • Karangasem
    • Buleleng
    • Jembrana
    • Sanur
    • Kuta
    • Nusa Dua
    • Seminyak
    • Canggu
    • Ubud
    • Kintamani
    • Penida-Lembongan
    •   Back
    • Kuta
    • Nusa Dua
    • Seminyak
    • Canggu
    •   Back
    • Event
    • Urban Legend
    •   Back
    • Inspirator
    • Komunitas
    •   Back
    • Kintamani
    •   Back
    • Kuliner
    • Wisata
    •   Back
    • Penida-Lembongan
    •   Back
    • Sanur
    •   Back
    • Ubud
Edit Template
Suppose warrant general natural. Delightful met sufficient projection.
Decisively everything principles if preference do impression of.