MIGRAIN

migran
Ilustrasi migran. Source : ayysa.com

“Aruhh, nas cang pengeng (aduh, pucing pala Barbie), Masbrooo! Rasanya mau pecah mikirin resolusi tahun 2015”, kata seorang teman menyambut pesta tahun baru yang dilewatinya tanpa kehadiran seorang kekasih. Emang jomblo bisa menyebabkan pusing?

Pusing ada banyak, salah satunya migrain atau lazim dengan pusing kepala sebelah. Migrain ditandai dengan rasa pusing pada separuh kepala, kebet-kebet (berdenyut-denyut), selain itu bisa disertai dengan rasa mual dan muntah. Mekanisme migrain belum diketahui, diyakini penyebabnya adalah gangguan neurovaskular, gangguan ini bisa berhubungan dengan faktor genetik dan lingkungan. Pada remaja, migrain biasanya terjadi karena stres (yang baru putus), lapar, dan kelelahan (termasuk lelah menjomblo) seperti yang dirasakan sobat Masbrooo tadi. Selain itu pengaruh hormon juga diyakini berpengaruh terhadap migrain seperti pada kejadian migrain saat wanita menstruasi.

Ada beberapa jenis migrain seperti migrain tanpa aura (migrain biasa) yaitu sakit kepala sebelah yang biasa disertai mual, muntah, fotophobia, dan fonophobia. Migrain dengan aura yaitu mirip dengan “migrain biasa”, namun disertai aura seperti pandangan muncul bintik, garis atau kerlip, dan bisa juga mengalami kesemutan sampai mati rasa. Selain itu, ada juga migrain retinal, berhubungan dengan kelelahan mata dan menyebabkan migrain disertai gangguan pengelihatan.

Gimana mencegah migrain Masbrooo? Caranya gampang. Bisa dengan olahraga dan makan makanan sehat. Sebuah saran klasik tapi benar, karena olahraga menyebabkan kadar hormon seimbang dan makanan sehat dapat memberikan nutrisi yang diperlukan tubuh dan otak. Selain itu hilangkan pemicu stres (move on Brooo), kurangi “berkencan” dengan mainan gadget-mu untuk mengistirahatkan mata. Sesekali hangout dapat mencegah migrain, dan tentunya mengikuti kegiatan MEREMAS kemaren juga salah satu pencegahan ampuh untuk migrain.

Terus, kalo obat migrain apa Masbrooo? Mengobati migrain bisa dengan obat analgetik (pereda nyeri) yang mengandung parasetamol atau ibuprofen. Selain itu ada juga obat yang mengandung triptan dan ergotamin yang tentunya harus dengan pengawasan dokter kesayangan kamu.

(Dokternya kali ini bernama dr. Kesuma Winarta)

masbrooo

Writer & Blogger

Related Posts:

  • All Post
  • Africa
  • America
  • Asia
  • Bali
  • Budaya
  • Europe
  • Opini On
  • Orang
  • Tempat
  • Travel Tips
    •   Back
    • Denpasar
    • Badung
    • Gianyar
    • Tabanan
    • Bangli
    • Klungkung
    • Karangasem
    • Buleleng
    • Jembrana
    • Sanur
    • Kuta
    • Nusa Dua
    • Seminyak
    • Canggu
    • Ubud
    • Kintamani
    • Penida-Lembongan
    •   Back
    • Kuta
    • Nusa Dua
    • Seminyak
    • Canggu
    •   Back
    • Event
    • Urban Legend
    •   Back
    • Inspirator
    • Komunitas
    •   Back
    • Kintamani
    •   Back
    • Kuliner
    • Wisata
    •   Back
    • Penida-Lembongan
    •   Back
    • Sanur
    •   Back
    • Ubud

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Edit Template
Suppose warrant general natural. Delightful met sufficient projection.
Decisively everything principles if preference do impression of.