BALE BENGONG

Bale Bengong adalah tempat di mana orang berkumpul dan berbagi cerita secara santai dengan duduk sama rata. Siapa yang tidak kenal Bale Bengong? Sebuah akun Twitter tempat nanyak-nanyak apa aja itu loh (Hahaha, ampung Ngong!). Kali ini Masbrooo mendapat kesempatan untuk mengenal lebih intim dengan Bale Bengong. Yuk, silakan duduk santai di bale bersama aktor Batman: (Christian) Bale Bengong.

Halo, ‘Ngong. Apa kabar?
Baik sehat, mention banyak tapi sing lah pis! *curcol

Bisa cerita tentang awal mula Bale Bengong?
Semua berawal dari bertemunya sel telur dan sperma…. EH SALAH FOKUS!!! itu awal mula anak racing dibuat! Serius. Sebenarnya awalnya akun twitter @balebengong cuma pelengkap dari website kita BaleBengong.Net yang dibuat dan dikelola oleh Sloka Institute dan Bali Blogger Community dibuat untuk mewujudkan jurnalisme warga Bali, khususnya Denpasar.

Kaget nggak? dengan achievement Bale Bengong
sejauh ini (banyak followers, bahkan bisa dikatakan diehard, dan banyak akun yang mulai mengikuti jejak Bale Bengong)? Nggak tuh biasa aja, dan itu sah-sah saja. Sebenarnya makin banyak akun yang peduli dengan Denpasar atau Bali secara lebih luas itu makin bagus buat warga. Kita malah sering bantu RT kok akun-akun yang ngasi kweltwit tentang info terkini, kita nggak pernah menganggap akun lain itu saingan. Cuma follower kita sering/banyak yang sensi kayak emak-emak menstruasi di hari pertama hahaha!

Kalau ada yang mau berpartisipasi untuk jurnalisme warga dengan Bale Bengong bisa?
Bisa banget siapa aja boleh ikut, apapun latar belakang dan profesinya. kalau ingin mulai menulis di BaleBengong. Net langsung aja daftar di http://www.balebengong.net/wp-login.php?action=register Kita juga sering bikin kelas menulis yang biasanya dibagi dalam 3 Segmen (Pelatihan Jurnalisme, Fotografi, dan Blog) dan selalu langsung praktek. Dan Kelas Menulis ini selalu Gratis dan kadang malah kita kasi uang saku (kalau pas ada sponsor).

Harapan dan pesan Bale Bengong untuk ke depan?
Mengingat Bale Bengong menurut Masbrooo adalah (from zero to) hero! Kedepannya makin banyak warga yang peduli dengan segala issue sosial di lingkungan terdekatnya, dan mau berbagi dengan warga yang lain di BaleBengong.Net dan @BaleBengong. Sekarang admin ada 5 orang yang dibayar sebesar 3M (Makasi Makasi Makasi), jadi kadang sering lambat RT. Jadi maaf kalau ada yang sering terlewatkan. Mungkin kedepannya kita bisa gaji admin yang bisa jagain 24 jam dan memakai sistem shift biar kayak UGD .

Hahaha! Sukses, Ngong! Semoga kebaikan menerkam dari segala arah!

Comments

comments

masbrooo
Punya banyak cerita, jadi suka bercerita. Berharap kamu menjadi salah satu cerita yang akan diceritakan ke anak kita nanti.